BPS-Depkominfo Sepakati MoU Mengenai Kampanye SP2010 - Berita - Badan Pusat Statistik Indonesia
Badan Pusat StatistikBadan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik

BPS-Depkominfo Sepakati MoU Mengenai Kampanye SP2010

BPS-Depkominfo Sepakati MoU Mengenai Kampanye SP2010

1 Januari 2010 | Kegiatan Statistik Lainnya


Bermula dari kunjungan delegasi Humas Badan Pusat Statistik (BPS) ke Departemen Komunikasi dan Informatika (Depkominfo) dalam rangka studi kehumasan tanggal 24 Juni 2009 yang lalu. Pertemuan itu rupanya sekaligus membuka jalan bagi BPS untuk menjalin kerjasama dengan Depkominfo dalam mengampanyekan Sensus Penduduk 2010 (SP2010). 

Pada 12 Agustus 2009, rapat persiapan pelaksanaan nota kesepahaman yang biasa disebut dengan Memorandum of Understanding (MoU) dilakukan, bertempat di BPS Gedung 6 Lantai 8. Hadir pada rapat para pejabat terkait dari BPS, Kepala Pusat Informasi dan Hubungan Masyarakat Depkominfo, Gatot S. Dewa Broto, beserta pejabat terkait dari Depkominfo. Pertemuan itu membahas perihal muatan yang akan dituangkan dalam MoU, waktu pelaksanaan penandatanganan, dan tindak lanjut setelah penandatanganan MoU dilakukan. 

Penandatanganan MoU antara Kepala BPS, Rusman Heriawan dengan Menteri Komunikasi dan Informatika, Mohammad Nuh akhirnya terselenggara pada 8 September 2009. Acara yang bertempat di Gedung Depkominfo, Jakarta ini sekaligus merupakan bagian dari rangkai acara yang dikemas oleh Depkominfo dengan nama "Public Expose" Kilas Balik dan Capaian Departemen Kominfo 2004-2009". Hadir pada acara tersebut para pejabat Depkominfo, pejabat BPS, Direksi Penyelenggara Penyiaran, Direksi Penyelenggara Telekomunikasi, anggota Dewan Pers, Komisi Penyiaran Indonesia (KPI), Komisi Informasi, asosiasi di lingkungan Depkominfo dan para wartawan. "Kami memohon bantuan Depkominfo untuk membantu kampanye SP2010" kata Rusman setelah penandatanganan. Menkominfo, M. Nuh pun menyambut baik kerja sama tersebut. 

Diharapkan, MoU tersebut dapat mendukung pelaksanaan kegiatan kampanye SP2010 berupa peningkatan pengetahuan dan kesadaran seluruh lapisan masyarakat tentang pentingnya SP2010 sehingga mereka tergerak untuk berpartisipasi dalam menyukseskan SP2010 tersebut. (Sumber : Varia Statistik Oktober 2009-Humas BPS)
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik (BPS - Statistics Indonesia)Jl. Dr. Sutomo 6-8

Jakarta 10710 Indonesia

Telp (62-21) 3841195

3842508

3810291

Faks (62-21) 3857046

Mailbox : [email protected]

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik