Badan Pusat StatistikBadan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik

Neraca Perdagangan Indonesia April 2022 Mengalami Surplus

Neraca Perdagangan Indonesia April 2022 Mengalami Surplus

17 Mei 2022 | Kegiatan Statistik Lainnya


BPS merilis neraca perdagangan Indonesia April 2022 mengalami surplus US$7,56 miliar, hari ini (17/5). Surplus berasal dari sektor nonmigas sebesar US$9,94 miliar. Sementara di sektor migas terjadi defisit US$2,38 miliar.


Nilai ekspor Indonesia April 2022 mencapai US$27,32 miliar atau naik 3,11 persen dibanding ekspor Maret 2022. Dibanding April 2021, nilai ekspor naik sebesar 47,76 persen. 


Kepala BPS, Margo Yuwono menyampaikan bahwa peningkatan terbesar ekspor nonmigas April 2022 terhadap Maret 2022 terjadi pada komoditas bahan bakar mineral yaitu sebesar US$642,8 juta (13,88 persen), sedangkan penurunan terbesar terjadi pada barang dari logam mulia dan perhiasan/ permata yaitu sebesar US$525,0 juta (47,84 persen). Margo juga menyampaikan bahwa pangsa ekspor nonmigas terbesar Indonesia masih ke Tiongkok. "Share-nya 21,21 persen atau sebesar US$5,49 miliar," tambahnya.


Nilai impor Indonesia April 2022 mencapai US$19,76 miliar, turun 10,01 persen dibandingkan nilai impor Maret 2022 atau naik 21,97 persen dibandingkan nilai impor April 2021.


BPS juga merilis perkembangan upah pekerja/buruh April 2022. Berita Resmi Statistik selengkapnya dapat Sahabat Data akses di website bps.go.id dan aplikasi Allstats BPS


#CintaData

#RilisBPS

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik (BPS - Statistics Indonesia) Jl. Dr. Sutomo 6-8 Jakarta 10710 Indonesia

Telp (62-21) 3841195

3842508

3810291

Faks (62-21) 3857046

Mailbox : bpshq@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik